Fakta – Steve Jobs adalah fenomena, Jobs dianggap sebagai salah seorang maestro, pionir dan inovator dengan buah pemikiran terbaik dan paling inovatif di abad ini.
Bahkan, buku biografinya yang berjudul “Steve Jobs: A Biography” menjadi best seller di berbagai negara. Dari buku biografinya itu akhirnya khalayak mengetahui beberapa fakta di balik kiprah sang maestro.
Fakta Tentang Steve Jobs
Berikut ini adalah delapan fakta mengejutkan tentang Steve Jobs:
- Nama “Apple” didapat setelah Jobs kembali dari sebuah kebun apel. Nama Apple itu sendiri mernyisihkan nama-nama lain yang sempat dipertimbangkan untuk digunakan, diantaranya Executek, Matrix, sampai Personal Computers Inc.
- Masih ingat skandal Clinton – Lewinsky di dekade 90an? Ternyata Bill Clinton sebagai “aktor utama” skandal itu sempat minta nasehat kepada Jobs. Jobs sendiri akhirnya memberikan nasehatnya, “Aku tidak tahu pasti apakah Anda benar telah melakukan perbuatan itu. Namun jika itu memang benar adanya, Anda harus memberitahukan hal itu kepada rakyat.”
- Penampilan Jobs hampir selalu mengenakan sweater warna hitam. Sweater hitam yang dipakai Jobs dianggap sebagai pakaian khas dirinya sendiri yang didesain oleh desainer asal Jepang bernama Issey Miyake.
- Jobs merasa kecewa dengan Presiden Obama meskipun Jobs salah seorang pendukungnya. Kekecewaannya karena beberapa kebijakan Obama yang dianggap kurang bersahabat dengan kalangan pebisnis dan kalangan pendidikan.
- Jobs pernah menolak operasi kanker karena Steve Jobs tidak siap jika tubuhnya dibuka dan “diutak-atik”.
- Jobs pernah menolak ide aplikasi pihak ketiga di perangkat Apple, meskipun akhirnya mengijinkannya. Aplikasi ini akhirnya bahkan menjadi salah satu factor kunci kesuksesan Apple.
- Pada saat launching iPad, Jobs sempat merasa depresi karena kritikan banyak pihak yang mengatakan bahwa iPad adalah gadged yang kekurangan fitur, meskipun ternyata iPad menjadi salah satu gadged produksi Apple yang laku keras dan fenomenal.
- Jobs menganggap Google dengan Android-nya sebagai pencuri ide iPhone.
Itulah beberapa fakta dibalik kesuksesan Steve Jobs sang pendiri Apple yang jarang diketahui banyak orang. Semoga sedikit cerita ini dapat menginspirasi kita semua untuk tetap berusaha menjadi lebih baik lagi.