Malang memang menjadi salah satu destinasi wisata yang pas bagi anda untuk mengisi liburan panjang. Hal itu disebabkan karena daerah Malang memiliki keindahan alam yang cukup memukau. Selain itu, tidak hanya destinasi berbau alam yang menarik, destinasi yang ada didalam kota pun cukup menarik. Akan tetapi, destinasi yang paling banyak dikunjungi adalah Gunung Bromo. Banyaknya tempat wisata di Malang, tentu kita perlu mendapatkan oleh-oleh khas sebagai buah tangan orang yang ada di rumah maupun sebagai kenang-kenangan wisata kita.
Memang secara umum oleh-oleh yang sering ada dipikiran kita ketika berada di Malang adalah Apel. Akan tetapi, ternyata selain buah tersebut masih ada banyak lagi oleh-oleh yang cukup terkenal dan juga awet ketika kita sudah membelinya. Oleh karena itu, untuk memudahkan anda yang sedang mencari referensi buah tangan dari Malang, maka berikut ini ada daftar oleh-oleh khas yang bisa tahan lama dari Malang.
10 Oleh-oleh Khas Malang yang Terkenal
1. Pia Mangkok
Salah satu oleh-oleh khas dari Malang yang cukup terkenal dan bisa tahan lebih lama adalah Pia Mangkok. Tidak hanya di Yogyakarta dan Bali saja yang memiliki Pia, karena Malang pun memiliki oleh-oleh khas Pia yang bisa bertahan lama. Ketahanan jajanan ini bisa mencapai 2 minggu dari masa produksi. Oleh karena itu, oleh-oleh ini cukup bagus bagi anda yang hendak pulang dan ingin membawakan oleh-oleh untuk kerabat. Bagi anda yang ingin mendapatkan Pia tersebut, anda bisa mengunjungi toko yang beralamatkan di Jalan Semeru 25. Rasa yang dihadirkan untuk Pia ini cukup bervariasi mulai dari durian, keju, kacang hijau hingga cokelat.
2. Keripik Buah
Keripik buah memang sesuatu yang menarik dan unik sehingga banyak wisatawan yang mencarinya. Salah satu ide mengapa adanya keripik buah adalah kawasan Malang yang cukup subur sehingga apabila panen buah maka hasilnya melimpah. Ada beragam buah yang dijadikan keripik yang bisa anda dapatkan di pusat-pusat oleh-oleh di Malang seperti keripik buah apel, nangka, salak, kelengkeng, rambutan hingga semangka.
3. Aneka Olahan Telo
Anda yang ingin mendapatkan aneka olahan telo, bisa mendapatkannya di Repoeblik Telo yang menawarkan aneka olahan dengan bahan telo. Telo yang dijadikan bahan utama disini adalah telo ungu.
Klik lihat: Makanan khas Malang
Beberapa olahan tersebut diantaranya adalah bakpao, es krim, keripik, pizza dan nungget. Semua jajanan tersebut cukup terkenal dan tahan lama sehingga apabila anda tertarik untuk mendapatkannya anda bisa datang ke Jalan Raya Purwodadi no.1 Lawang.
4. Keripik Ceker
Tak hanya keripik buah saja yang terkenal di Malang, keripik Ceker pun bisa menjadi referensi lain ketika anda berada di Malang. Warga Malang mampu mengolah ceker ayam menjadi keripik yang garing, renyah dan rasanya pun cukup gurih. Keripik ini sendiri dikemas dalam berbagai macam ukuran sehingga anda bisa memilihnya sesuai dengan keinginan anda. Cemilan ini sendiri bisa anda konsumsi dirumah karena bisa bertahan lama ketika anda mendapatkannya di Malang.
5. Keramik Dinoyo
Anda yang ingin mendapatkan Oleh-oleh Khas Malang berupa hiasan keramik, maka keramik Dinoyo merupakan pilihan yang tepat. Oleh-oleh yang satu ini merupakan salah satu yang terkenal di Malang sehingga ketika anda ingin mencarinya maka akan sangat mudah sekali.
Klik lihat: Oleh-oleh khas Bogor
Ditempat tersebut, anda bisa mendapatkan keramik khas Malang yang mana disini anda bisa mendapatkan 30 toko kerajinan yang menjual berbagai macam jenis keramik. Beberapa kerajinan yang dijual disini diantaranya adalah mug, vas bunga, piring, guci, asbak hingga hiasan yang ada di meja dan dinding. Keramik Dinoyo ini sendiri alamatnya berada di Jalan MT Haryono XI.
6. Sari Apel
Malang memang merupakan Kota Apel karena terkenal dengan kota penghasil Apel. Oleh karena itu, anda tidak perlu heran apabila ditempat ini anda mendapati berbagai macam olahan apel. Sari apel ini merupakan perasan dari apel murni sehingga ketika anda mengkonsumsi sari apel sebenarnya anda mengkonsumsi apel, hanya saja apel ini tidak memiliki ampas lagi. Namun, untuk mendapatkan oleh-oleh satu ini, anda juga perlu jeli karena ada pedagang yang curang dengan menambahkan pengawet dan pemanis makanan ke dalam sari buah apel ini.
7. Madu Klanceng
Nama dari madu Klanceng memang sudah tidak asing lagi karena madu ini sudah menjadi salah satu buah tangan khas Malang yang cukup terkenal. Madu ini sendiri seperti madu pada umumnya yang memiliki keunggulan seperti menyehatkan tubuh. Oleh karena itu, meskipun harganya sedikit mahal, yaitu sekitar Rp 130.000 akan tetapi anda akan mendapatkan khasiat yang bagus untuk tubuh. Terlebih madu ini sendiri terbuat dari madu asli yang ada di Malang.
8. Kaos dan Souvenir
Jika anda datang berwisata ke Malang dan belum membeli kaos maupun souvenir khas Malang, tentu anda akan merasakan sesuatu yang kurang. Kaos yang menjadi identitas Malang bisa anda dapatkan sebagai buah tangan untuk orang-orang yang ada dirumah.
Klik lihat: Oleh-oleh khas Cirebon
Selain itu, souvenir yang bisa anda dapatkan disini diantaranya dalam bentuk gantungan kunci, stiker, boneka, topi, dan lain sebagainya. Untuk mendapatkan oleh-oleh tersebut, anda bisa mendapatkannya di kawasan wisata seperti Jatim park, BNS, Selecta, maupun tempat wisata Malang lainnya.
9. Coklat Tempe
Coklat tempe merupakan oleh-oleh yang cukup menarik dan unik. Tentu kita tidak pernah membayangkan bahwa tempe kok bisa diolah menjadi coklat. Akan tetapi, jika anda datang ke Malang, anda bisa mendapatkan oleh-oleh tersebut. Usaha yang satu ini sendiri pertama kali dirintis oleh Yoga Surya Pratama seorang warga Sawojajar, Malang. Usaha ini sendiri memiliki nama De’konco yang telah menjadi oleh-oleh kekinian dan tidak boleh anda lewatkan ketika di Malang.
10. Carang Mas
Adapun oleh-oleh khas dari Malang terakhir yang tidak boleh dilewatkan adalah Carang Mas. Oleh-oleh ini cukup terkenal dan bisa bertahan lama. Oleh-oleh ini sendiri termasuk dari jajajanan tradisional yang terbuat dari ubi jalar dan gula jawa. Bentuknya sendiri mirip mie yang digulung-gulung berbentuk bulat kemudian digoreng. Rasanya sendiri cukup renyah dan manis sehingga anda yang penyuka makanan manis, oleh-oleh ini bisa menjadi solusinya. Untuk mendapatkan oleh-oleh ini sendiri, anda bisa datang ke Malang karena kue ini banyak ditemui di Malang, Batu dan daerah lainnya.
Demikianlah, beberapa Oleh-oleh Khas Malang yang bisa dijadikan referensi ketika anda ke Malang. Berbagai variasi oleh-oleh tersebut bisa membantu anda untuk mendapatkan oleh-oleh sesuai dengan keinginan anda.