Setiap harinya, banyak turis yang berdatangan ke tempat-tempat tertentu di seluruh Indonesia. Mulai dari turis lokal hingga mancanegara, mereka memilih destinasi tersendiri dengan tujuan agar mereka dapat menikmati keberagaman budaya sekaligus kekayaan alam yang di perlihatkan oleh negara ini.
Sebagai salah satu daerah di Indonesia, Tegal juga memiliki keunikan tidak kalah menarik dengan destinasi lain seperti Yogyakarta dan Bali. Keunikan tersebut dapat kita kenali melalui tempat wisata yang tersedia di sana.
Tempat Wisata di Tegal yang Bagus
1. Klenteng Tek Hay Kiong
Klenteng Tek Hay Kiong merupakan sebuah tempat ibadah yang sudah berdiri di Tegal selama lebih dari 300 tahun. Tempat ini cukup populer di kalangan masyarakat Tegal karena memiliki daya tarik serta nilai sejarah tersendiri bagi yang melihatnya. Khususnya bagi keturunan Tionghoa yang sudah lama ada dan menetap di daerah Tegal.
Klenteng Tek Hay Kiong terletak di Jl. Gurame No. 4, Tegal. Bagi kalian yang ingin datang ke sana dari luar kota, kalian dapat menginap di PrimeBiz Hotel Tegal karena hotel tersebut adalah salah satu hotel yang paling dekat jaraknya dengan Klenteng Tek Hay Kiong.
Klik lihat: Tempat wisata di Jepara
Terkait dengan biaya masuk, pihak dari Klenteng Tek Hay Kiong tidak memungut biaya apapun karena statusnya sebagai tempat untuk beribadah. Selama kita tidak mengganggu ketenangan sekitar, kita pasti di perbolehkan untuk berkeliling di dalamnya. Tidak peduli asal kita dari mana dan kepercayaan kita apa, Klenteng Tek Hay Kiong dapat mengajarkan kepada kita lebih lagi akan pentingnya toleransi dalam keberagaman.
2. Pantai Alam Indah
Kalau Yogyakarta sudah memiliki Parangtritis dan Bali sudah memiliki Kuta, Tegal memiliki Pantai Alam Indah sebagai tempat wisata bernuansa laut yang dapat di kunjungi oleh berbagai pihak. Selain pantai, Pantai Alam Indah sendiri juga memiliki tempat untuk jogging hingga makan dan minum. Asyik, bukan?
Tempat wisata yang terletak sekitar 500 meter dari Jl. Pantura tersebut hanya memungut biaya sebesar Rp. 2000 di pintu masuk. Dengan membayar biaya yang sangat murah tersebut, kita sudah bisa menikmati keindahan laut di Tegal, berolahraga serta membeli makanan dan minuman yang tersedia di sana.
3. Bukit Batu Agung
Bagi kalian yang suka sekali dengan keindahan alam dan juga selfie, kalian bisa mengunjungi tempat yang satu ini. Tempat wisata yang terletak di kecamatan Balapulang ini merupakan sebuah tempat yang identik dengan batu yang tinggi.
Batu tinggi di Bukit Batu Agung tersusun secara alamiah dan dapat di panjat oleh manusia sehingga hal tersebut menjadi tantangan tersendiri apabila para pengunjung bukan merupakan orang yang menyukai ketinggian. Akan tetapi, ada jaminan pemandangan alam yang indah bagi mereka yang dapat memanjat sampai ke atas.
Klik lihat: Tempat wisata di Klaten
Untuk harga tiket, Bukit Batu Agung mengenakan tarif yang cukup murah yaitu sebesar Rp. 5000 saja per orang.
4. Rita Park
Mirip seperti Dufan yang terletak di Jakarta, Rita Park adalah sebuah taman bermain yang terletak di Jl. Kolonel Soegiono No. 155. Rita Park menyediakan wahana-wahana tertentu seperti Cinema 5D, Rumah Hantu dan lainnya.
Di dalam area Rita Park, kita juga dapat melihat penjual-penjual makanan hingga tempat-tempat di mana para pengunjung dapat mengambil foto-foto yang bersifat kekinian. Soal harga tiket, Rita Park mematok harga tiket masuk sebesar Rp. 25.000.
Untuk harga tiket terusan, harga sebesar Rp. 100.000 merupakan harga tiket terusan yang di patok selama akhir pekan dan harga sebesar Rp. 80.000 merupakan harga tiket terusan yang di patok selama hari-hari kerja. Apakah harga tiket terusan tersebut tergolong mahal? Terkait dengan hal itu, sudah ada pihak yang membandingkannya dengan Dufan meskipun Rita Park tergolong lebih kecil daripada Dufan.
5. Agrowisata Loco Antik
Ketika kita ingin melihat kereta yang antik di Tegal, usahakanlah untuk datang ke Agrowisata Loco Antik yang terletak di Pangkah. Dengan biaya tiket masuk sebesar Rp. 5000, kita sudah bisa menikmati pemandangan berupa kereta yang dapat di abadikan melalui lensa foto. Cocok sekali apabila kita mengunjunginya bersama dengan keluarga.
Kereta yang terletak di sana bukan hanya dapat kita gunakan sebagai tempat untuk berfoto saja melainkan juga sebagai tempat agar kita dapat melihat sebuah pabrik gula.
6. Wadas Kelir
Wadas Kelir merupakan tempat wisata berisi batu-batuan dengan motif yang sangat unik dan berbeda-beda di kecamatan Pangkah. Cocok untuk di jadikan tempat berfoto sehingga tidak jarang anak-anak muda meliriknya lalu mengunjunginya.
Mengenai biaya, belum di ketahui secara pasti apakah Wadas Kelir mewajibkan para pengunjungnya untuk membayar jika ingin masuk ke sana.
7. Jembatan Gantung Danawarih
Jembatan yang di bangun sekitar tahun 1992 ini merupakan jembatan yang terletak di kecamatan Balapulang. Dari jembatan tersebut, kita bisa melakukan aktivitas seperti berfoto bersama dengan keluarga, teman-teman hingga melihat pemandangan yang sudah tersedia di depan mata.
Untuk memasuki jembatan tersebut, para pengunjung tidak di kenakan biaya apapun. Di sekitar daerah jembatan, warga sekitar yang tinggal di sana pun mengetahui bahwa ada sebuah makam bersejarah dari tokoh yang berpengaruh di Tegal bernama Ki Gede Sebayu.
8. Danau Beko
Seperti layaknya danau yang berada di luar negeri, danau Beko merupakan danau yang patut di lestarikan oleh masyarakat sekitar di Tegal. Ketika kita berkunjung ke danau ini, kita bisa menikmati pemandangan yang indah untuk menenangkan pikiran sekaligus melakukan aktivitas fotografi bagi mereka yang ingin melakukannya.
Mengenai harga tiket, danau Beko sendiri masih dapat di kunjungi oleh masyrakat secara gratis tanpa di pungut biaya apapun. Terkait dengan lokasi, danau Beko adalah sebuah danau yang terletak di kecamatan Margasari.
9. Pacific Mall Tegal
Sekiranya kita masih ingin berbelanja, Pacific Mall Tegal adalah salah satu pilihan pusat perbelanjaan yang dapat kita kunjungi di Tegal. Pusat perbelanjaan yang terletak di Jl. Kapten Sudibyo No. 35 itu di lengkapi oleh gerai-gerai makanan, supermarket dan juga bioskop.
Klik lihat: Tempat wisata di Grobogan
Manakala kita berkunjung ke sana, sempatkanlah untuk membeli barang atau makanan sebagai oleh-oleh yang jarang di temui di daerah asal kita.
10. Kaos Tegal Com
Kalau kalian ingin membeli baju yang memiliki ciri khas daerah Tegal, kalian dapat datang ke toko yang terletak di Jl. KH. Zainal Abidin RT 07 RW 01 ini. Baju yang di desain di Tegal Com merupakan baju yang dapat memperkenalkan Tegal kepada orang lain di seluruh Indonesia dan bahkan dunia.
Nah, itulah diatas 10 tempat wisata terbaik yang dapat kalian kunjungi selama liburan ke Tegal. Dan pastikan untuk ikut menjaga kebersihan dan kelestarian alam, di obyek-obyek wisata yang dikunjungi.