Peluang Usaha Baru Modal Kecil

Di zaman yang sudah modern dan maju banyak bermunculan peluang usaha baru yang bisa menjanjikan penghasilan yang besar. Untuk kamu yang sedang bingung ingin membuka usaha apa, disini akan diberikan beberapa inspirasi usaha yang bisa kamu jalani.

Banyak orang yang bingung untuk memulai usaha karena keterbatasan modal yang dimilikinya. Padahal untuk memulai usaha tidak perlu modal besar karena ada banyak peluang usaha baru modal kecil yang menjanjikan hasil yang besar. Apa saja usaha tersebut? Berikut ini adalah daftar lengkapnya.

39 Peluang Usaha Baru Modal Kecil

1. Dropshipper

Dropshipper

Usaha dropshipper sekarang ini menjadi usaha yang paling populer dan menjanjikan. Siapa saja bisa menjalani bisnis ini baik pelajar, mahasiswa, ataupun ibu rumah tangga. Menjadi dropshipper sangat mudah bahkan kamu tidak perlu mengeluarkan modal yang banyak.

Dropshipper merupakan usaha menjual kembali barang dari toko orang lain, dengan kata lain kamu menjadi agen. Salah satu keuntungan dropshipper adalah kamu tidak perlu membeli barangnya terlebih dahulu, jadi kamu tidak perlu mengeluarkan modal terlebih dahulu.

2. Jasa SEO

Jasa SEO

Jasa SEO menjadi salah satu peluang usaha online terbaik bagi kamu yang ahli dalam bidang teknologi. Prinsip dasar melakukan SEO adalah bagaimana caranya agar website bisa trending dan menduduki halaman pertama google.

Sekarang ini banyak website yang membutuhkan jasa SEO agar website nya tetap trending sehingga bisa menghasilkan uang. Kamu yang mempunyai keahlian ini bisa menawarkan jasanya dan mulai untuk berbisnis melalui jasa SEO ini.

3 Youtuber

Youtuber

Sudah bukan merupakan rahasia lagi bukan jika menjadi seorang youtuber sekarang ini bisa menghasilkan banyak uang. Kamu yang mempunyai banyak ide kreatif bisa memulai usaha untuk menjadi youtuber.

Menjadi seorang youtuber memang tidaklah mudah apalagi agar bisa dikenal dan disukai oleh banyak orang. Dibutuhkan konsistensi dan konten yang menarik agar kamu bisa berhasil menjadi seorang youtuber.

4. Jasa Web Design

Jasa Web Design

Kamu mempunyai keahlian dalam membuat desain web atau sejenisnya? Manfaatkan keahlian kamu ini untuk membuka peluang usaha menuju kesuksesanmu.

Sekarang ini jasa pembuatan desain web masih banyak dicari dan harganya pun tidak murah. Ada banyak orang yang rela membayar mahal hanya untuk mempercantik webnya. Gunakan keahlianmu dalam membuat desain ini agar menghasilkan uang tanpa modal yang banyak.

5. Penerjemah Online

Penerjemah Online

Sedang ingin membuka usaha sampingan tapi yang tidak mengeluarkan modal besar? Kamu bisa membuka usaha penerjemah online atau sulih bahasa. Tentu saja modal utama yang perlu kamu penuhi hanyalah keahlian bahasa saja.

Penerjemah online sekarang ini banyak dicari apalagi sekarang zaman semakin global dan tidak ada batasan. Manfaatkan keahlian bahasa kamu untuk membuka usaha yang menjanjikan dengan modal kecil ini.

6. Jasa Manajemen Media Sosial

Jasa Manajemen Media Sosial

Perkembangan media sosial sekarang ini semakin pesat bukan? Anda bisa mengambil peluang dengan membuka jasa manajemen media sosial untuk sebuah perusahaan.

Sekarang ini banyak perusahaan yang membutuhkan jasa mengatur media sosialnya agar tetap aktif dan tampak menarik. Untuk membuka usaha ini kamu hanya perlu modal handphone atau gadget dan jaringan internet saja. Harga jasa manajemen media sosial ini juga tidak murah.

7. Kursus Online

Kursus Online

Membuka kursus online bisa menjadi ide bisnis masa depan yang cocok untuk saat ini dan hanya membutuhkan modal yang kecil. Kamu bisa memanfaatkan media sosial dan alat komunikasi lainnya untuk memberikan kursus secara online.

Kursus ini bisa berupa les privat kepada anak-anak atau kursus keahlian seperti menjahit dan memasak. Membuka kursus online ini tidak membutuhkan modal yang besar tapi keuntungan yang akan kamu dapatkan besar.

8. Toko Baju Online

Toko Baju Online

Peluang bisnis yang cukup menjanjikan yang selanjutnya adalah membuka toko baju secara online. Sekarang ini banyak orang yang lebih memilih berbelanja baju online dibandingkan langsung ke toko. Kamu bisa memanfaatkan hal ini untuk memulai bisnis baru yang menguntungkan.

Kamu tidak perlu menyiapkan tempat khusus untuk memajang baju yang dijual, cukup difoto dan lakukan promosi melalui media sosial. Bisnis ini memiliki prospek yang cukup bagus apalagi jika kamu sudah mempunyai pelanggan tetap.

9. Rental Mobil

Rental Mobil

Mempunyai mobil tapi jarang digunakan untuk bepergian? Kamu bisa menjadikan mobil yang kamu miliki sebagai peluang bisnis. Usaha rental mobil menjadi peluang usaha yang cukup bagus untuk sekarang ini. Namun tentu saja usaha ini juga penuh dengan resiko. Untuk mengurangi resiko kehilangan atau kerusakan mobil kamu harus menerapkan standar tertentu.

10. Jasa Cuci Mobil dan Motor

Jasa Cuci Mobil dan Motor

Peluang usaha yang cukup mudah untuk dimulai salah satunya adalah jasa cuci mobil dan motor. Sekarang ini banyak orang yang membutuhkan jasa ini terutama untuk mereka yang tidak mempunyai waktu untuk merawat kendaraannya. Untuk memulai usaha ini tidak banyak modal yang harus kamu keluarkan. Kamu bisa memanfaatkan halaman rumah kamu untuk memulai bisnis yang satu ini.

11. Jasa Laundry

Jasa Laundry

Salah satu usaha rumahan yang lagi trend adalah membuka jasa laundry atau pencucian baju. Usaha yang satu ini cocok untuk ibu-ibu yang ingin menambah uang belanja tapi tetap bisa mengurus rumah. Membuka usaha laundry sebenarnya sangat simpel karena kamu hanya membutuhkan mesin cuci dan pengering saja.

12. Barbershop

Barbershop

Barbershop atau tukang potong rambut bisa menjadi peluang usaha di desa maupun di kota. Kamu yang mempunyai keahlian dalam memotong rambut bisa memulai usaha ini dengan modal yang kecil. Usaha barbershop merupakan salah satu usaha yang tidak mungkin mati karena setiap orang pasti membutuhkan potong rambut. Untuk memulai usaha ini kamu bisa memberikan layanan potong rambut online untuk langsung datang ke rumah pelanggan.

13. Katering

Katering

Membuka jasa katering menjadi salah satu peluang usaha makanan yang layak untuk dicoba. Bisnis ini cocok untuk kamu yang mempunyai keahlian memasak. Modal untuk memulai usaha ini juga tidak terlalu besar karena kamu bisa memulainya dari katering makanan yang kecil.

14. MUA

MUA

Peluang usaha baru yang memiliki prospek bagus adalah menjadi MUA atau make up artist. Kamu yang mempunyai keahlian dalam hal make up bisa memulai usaha ini dengan membuka jasa make up untuk hal-hal kecil seperti wisuda, pertunangan, ataupun pesta.

15. Food Truck

Food Truck

Salah satu jenis bisnis kuliner 2020 yang sedang populer dan mempunyai peluang yang bagus adalah bisnis food truck. Bisnis ini adalah bisnis menjual makanan dengan menggunakan truk ataupun mobil. Kamu tidak perlu menyewa tempat ataupun kios untuk memulai usaha makanan. Dengan demikian modal yang perlu kamu keluarkan juga tidak terlalu besar. Ada banyak pilihan makanan yang bisa kamu jual dengan metode food truck ini.

16. Jualan Ebook

jualan ebook

Masih belum yang menyadari bahwa salah satu peluang bisnis yang menjanjikan adalah jualan ebook atau buku elektronik. Sekarang ini banyak orang yang lebih memilih membaca melalui gadgetnya bukan? Tren ini bisa kamu gunakan untuk mulai berbisnis ebook. Ada banyak jenis ebook yang bisa kamu jual, misalnya saja ebook novel, buku tentang bisnis, dan lainnya. Usaha ini memang belum banyak yang menjalankan tapi mempunyai peluang yang besar untuk berhasil.

17. Penulis Online Lepas

Penulis Online Lepas

Kamu yang mempunyai hobi menulis bisa menyalurkan hobi ini menjadi peluang usaha yang menghasilkan. Menjadi penyedia jasa penulis online lepas bisa menghasilkan banyak uang untuk kamu. Usaha ini cocok untuk para pelajar dan mahasiswa yang ingin menambah uang saku. Modal utama yang perlu kamu siapkan hanyalah laptop, handphone, dan jaringan internet. Kamu juga bisa bekerja kapan saja dan dimana saja tanpa harus terikat tempat dan waktu.

18. Franchise Makanan

Franchise Makanan

Peluang usaha 2020 yang cukup menjanjikan salah satunya adalah Franchise makanan. Sekarang ini sudah banyak perusahaan makanan yang membuka franchise untuk siapa saja yang ingin bergabung.

Ikut bisnis franchise sebenarnya sangat menguntungkan, kamu tidak perlu melakukan branding karena produk tersebut sudah dikenal. Bahkan kamu juga tidak perlu menyiapkan bahan dasarnya sendiri karena sudah diberikan. Bisnis ini juga tidak membutuhkan modal yang besar untuk memulainya.

19. Jasa Cuci Sepatu

Jasa Cuci Sepatu

Kamu seorang mahasiswa dan ingin membuka usaha yang unik dan masih jarang? Salah satu ide bisnis unik mahasiswa adalah jasa cuci sepatu. Usaha ini masih sangat jarang padahal banyak mahasiswa yang membutuhkan jasa ini. Untuk memulai usaha ini tidak perlu modal yang banyak, kamu hanya perlu modal sikat, pembersih sepatu, dan semir. Usaha ini juga tidak membutuhkan tempat khusus.

20. Pet Shop

Pet Shop

Usaha pet shop merupakan salah satu usaha yang mempunyai peluang yang cukup besar di Indonesia. Sekarang ini banyak orang yang menyukai binatang dan memeliharanya di rumah. Tidak hanya menjual hewan peliharaan saja kamu juga bisa menjual pakan dan kelengkapan hewan peliharaan.

21. Sewa Peralatan Mendaki

Sewa Peralatan Mendaki

Banyak di antara kamu masih mempertanyakan usaha apa yang bagus untuk jangka panjang. Salah satu usaha jangka panjang yang bagus adalah usaha persewaan atau rental peralatan mendaki. Usaha ini cocok untuk kamu yang mempunyai hobi mendaki.

22. Affiliate Marketing

Affiliate Marketing

Peluang usaha baru modal kecil yang menjanjikan dan masih jarang diketahui adalah menjadi affiliate marketing. Bisnis ini merupakan bisnis online yang bisa kamu kerjakan di rumah. Untuk memulai bisnis ini kamu hanya perlu modal blog yang masih aktif saja.

Prinsip kerja dari affiliate marketing adalah mempromosikan produk sebuah perusahaan dan memberikan link untuk membelinya. Jika ada yang membeli dari link yang kamu bagikan maka kamu akan mendapatkan komisi. Bisnis ini cocok untuk kamu yang ingin mendapatkan passive income dari internet.

23. Kedai Kopi

Kedai Kopi

Bisnis masa depan yang cukup menjanjikan adalah membuka usaha kedai kopi. Sekarang ini banyak sekali orang yang ingin bersantai di tempat yang nyaman sambil minum kopi. Kamu bisa menjadikan peluang ini untuk membuka usaha kedai kopi.

24. Fotografer

Fotografer

Peluang bisnis baru yang hanya mengeluarkan modal kecil dengan potensi income yang besar adalah menjadi fotografer. Bisnis ini cocok untuk kamu yang mempunyai hobi memotret dan mempunyai keahlian untuk mengambil gambar dengan baik. Jasa fotografer sekarang ini banyak dicari dan harga jasa ini juga tidaklah murah. Kamu yang mempunyai kamera dan modal kemampuan memotret bisa memanfaatkan peluang ini.

24. Dekorasi Ruangan

Dekorasi Ruangan

Tidak hanya fotografer, jasa mendekorasi ruangan juga menjadi salah satu peluang bisnis masa depan yang banyak dicari. Kamu bisa memulai usaha ini dengan menjadi vendor wedding organizer atau event organizer. Untuk jangka panjang bisnis ini cukup bagus dan bisa terus dikembangkan.

25. Jasa Henna

Jasa Henna

Jasa henna atau jasa lukis tangan sekarang ini menjadi trend dan mempunyai peluang yang besar. Kamu yang mempunyai keterampilan dalam menggunakan henna bisa memulai bisnis ini dengan modal yang kecil. Melakukan kerja sama dengan MUA bisa menjadi salah satu cara yang tepat untuk memulai bisnis henna.

26. Bisnis Jajanan Tradisional

Bisnis Jajanan Tradisional

Jajanan tradisional sekarang ini sudah semakin dilupakan dan ini bisa menjadi salah satu peluang bisnis kuliner dengan prospek bagus. Kamu bisa menjual jajanan pasar yang sudah hampir hilang dan sajikan dengan inovasi yang modern. Tidak hanya menguntungkan kamu juga bisa mengenalkan kembali jajanan tradisional.

27. Jasa Daycare atau Penitipan Anak

Jasa Daycare atau Penitipan Anak

Jasa daycare atau jasa penitipan anak bisa menjadi usaha yang mempunyai peluang besar. Sekarang ini banyak orang yang membutuhkan jasa ini untuk merawat anaknya ketika ditinggal bekerja. Kamu yang tinggal di perumahan bisa memulai bisnis ini dengan mudah.

29. Bisnis Makanan Sehat

Bisnis Makanan Sehat

Masyarakat modern sekarang ini sudah banyak yang sadar untuk memulai gaya hidup yang sehat. Salah satu caranya dengan mengubah makanan yang dimakan menjadi lebih sehat. Kamu bisa memanfaatkan peluang ini untuk memulai bisnis makanan sehat. Ada banyak bisnis makanan sehat yang bisa kamu jual, misalnya saja salad buah atau sayur, jus buah segar, dan berbagai makanan sehat. Kamu bisa menawarkan makanan segar yang baru dibuat tanpa menggunakan MSG.

30. Jualan Software

Jualan Software

Salah satu bisnis rumahan online yang sekarang ini mempunyai peluang besar adalah menjual software. Kemajuan teknologi membuat banyak perubahan, sekarang ini banyak perusahaan yang membutuhkan software yang bisa memudahkan pekerjaan. Jualan software secara online bisa menjadi salah satu peluang bisnis yang sangat menguntungkan.

31. Sewa Kasur

Sewa Kasur

Mungkin terdengar unik dan tidak mungkin, bisnis sewa kasur menjadi salah satu bisnis dengan potensi income yang bagus. Kamu yang tinggal di sekitar tempat wisata bisa memanfaatkan peluang bisnis ini. Bisnis persewaan kasur untuk istirahat atau sekedar bersantai di tempat wisata bisa menguntungkan.

32. Bisnis Jahit Pakaian

Bisnis Jahit Pakaian

Salah satu kebutuhan pokok manusia adalah sandang atau pakaian. Peluang bisnis yang terkait dengan sandang adalah membuka bisnis jahit pakaian. Bisnis ini mempunyai peluang yang besar untuk maju dan menguntungkan. Hal ini dikarenakan setiap orang pasti membutuhkan pakaian selama hidupnya.

33. Inovasi Kerajinan Tangan yang Unik

Inovasi Kerajinan Tangan yang Unik

Membuat kerajinan tangan yang unik juga bisa menjadi peluang usaha baru yang dapat menghasilkan keuntungan yang besar. Kamu bisa memanfaatkan limbah disekitar rumah untuk diolah menjadi kerajinan yang unik. Salah satu kerajinan tangan yang cukup unik adalah tas yang terbuat dari limbah sampah plastik. Kamu juga bisa memanfaatkan sisa limbah kayu untuk membuat kerajinan boneka. Masih banyak lagi kerajinan tangan kreatif yang bisa kamu buat dan dijadikan sebagai usaha.

34. Bisnis Pakaian Muslim

Bisnis Pakaian Muslim

Peluang bisnis yang bagus dan bisa bertahan dalam jangka waktu lama adalah berbisnis pakaian muslim. Kamu bisa menjual berbagai produk muslim seperti hijab, gamis, dan berbagai fashion muslim lainnya. Bisnis ini cukup menjanjikan karena mayoritas penduduk di Indonesia adalah muslim. Membuka bisnis pakaian muslim tentunya mempunyai peluang yang sangat bagus.

35. Jasa Pengetikan

Jasa Pengetikan

Jenis pengetikan merupakan salah satu bisnis yang cocok untuk kamu yang berstatus sebagai mahasiswa. Kamu bisa memulai usaha jasa pengetikan dengan hanya bermodalkan laptop saja. Tentu saja sasaran utama kamu adalah teman-teman mahasiswa dan anak-anak sekolah. Bisnis ini sebenarnya sangat baik dijalankan jika di sekitarmu banyak anak sekolah atau mahasiswa. Hanya bermodalkan laptop dan kemampuan mengetik kamu bisa menghasilkan uang saku tambahan.

36. Bisnis Trading Forex

Bisnis Trading Forex

Bisnis masa depan yang menjanjikan dan tidak akan pernah mati adalah bisnis trading forex. Forex merupakan bisnis jual beli mata uang asing secara online. Siapa saja bisa memulai untuk melakukan bisnis ini dan modal yang diperlukan juga tidak terlalu besar.

37. Budidaya Cacing

Budidaya Cacing

Usaha yang jarang tapi dibutuhkan adalah budidaya cacing atau ternak cacing. Hewan yang hidup di dalam tanah ini sangat dibutuhkan untuk membuat obat tradisional penurun panas. Cacing juga bisa dijadikan sebagai obat untuk menyembuhkan tipes. Melakukan budidaya cacing ini bisa menjadi bisnis yang menguntungkan karena cacing selalu dibutuhkan. Untuk memulai ternak cacing juga tidak membutuhkan modal yang besar.

38. Budidaya Ikan Lele

Budidaya Ikan Lele

Peluang usaha ternak di Indonesia sebenarnya sangat luas dengan potensi keuntungan yang besar, salah satunya yaitu ternak lele. Lele menjadi salah satu makanan favorit banyak orang di Indonesia bukan? Kamu bisa memulai bisnis ternak lele ini di rumah dengan modal yang tidak terlalu besar. Ikan lele termasuk ikan yang sangat mudah dibudidayakan karena bisa hidup di berbagai media air. Perawatan ikan ini juga tidak terlalu mahal sehingga keuntungan yang kamu dapatkan juga bisa maksimal.

Lihat juga: Keuntungan Berternak Ayam Broiler

39. Wedding Organizer

Wedding Organizer

Bisnis WO atau wedding organizer juga mempunyai peluang yang cukup bagus dan modalnya juga tidak besar. Jasa ini pasti dibutuhkan dan tidak akan pernah mati sampai kapan pun. Memulai bisnis WO ini sebenarnya tidak terlalu sulit, kamu perlu membangun relasi agar WO yang kamu bangun bisa dikenal. Dari peluang usaha baru diatas tentu salah satunya cocok dengan kamu bukan? Untuk membuka usaha bukan masalah modal saja tapi juga niat dan keinginan kamu. Mulailah dari hal yang kecil untuk bisa menghasilkan yang besar, jangan pernah ragu untuk melangkah maju.

Tinggalkan komentar