Cirebon, kota yang dikenal sebagai Kota Batik ini memiliki banyak tempat wisata yang menarik, dan tentunya wajib anda kunjungi saat sedang berlibur kesana. Terdapat berbagai macam jenis destinasi wisata, mulai dari yang wisata alam, wisata sejarah, religi dan lainnya.
Tempat Wisata di Cirebon Terbaru yang Lagi Hits
Untuk memudahkan anda mencari tempat wisata di Cirebon, kami telah memilihkan 10 rekomendasi, yang layak dipertimbangkan.
1. Pantai Kejawanan
Tempat rekomendasi pertama yang wajib anda kunjungi adalah Pantai Kejawanan, tidak bisa dipungkiri bahwa pantai merupakan salah satu tempat wisata populer. Saat anda berada di Cirebon, anda bisa berkunjung ke Pantai Kejawanan atau bagi anda yang sedang memilih agenda liburan, anda bisa masukkan Pantai Kejawanan menjadi salah satu agenda liburan.
Berada di Jalan. Yos Sudarso, Kota Cirebon. Anda bisa menikmati indahnya sunrise tepat ditengah-tengah pantai, anda juga bisa berkeliling pantai dengan perahu motor yang biasanya disewakan oleh para nelayan sebesar Rp.20.000.- saja. Nah, jadikan keindahan Pantai Kejawanan salah satu agenda liburan anda ya.
2. Bukit Gronggong
Destinasi romantis juga ada loh di Cirebon yaitu, Bukit Gronggong. Anda bisa mengajak orang-orang terdekat untuk menikmati indahnya kota Cirebon dari atas bukit. Biasanya para wisatawan datang menjelang sore untuk melihat keindahan lampu-lampu yang ada di kota Cirebon.
Tidak hanya itu, di atas bukit terdapat resto-resto yang bisa anda datangi sembari menyantap makanan dan melihat indahnya kota Cirebon dari atas bukit.
Klik lihat: Tempat wisata di Depok
Jika kamu ingin merasakan liburan yang romantis dengan cahaya lalmpu kota yang indah datang saja ke Bukit Gronggong di Patapan, Beber, Cirebon, Jawa Barat.
3. Danau Setu Patok
Salah satu tempat wisata yang bisa kamu kunjungi adalah Danau Setu Patok, berlokasi di Kecamatan Mundu, Cirebon, Jawa Barat. Banyak fasilitas yang bisa anda nikmati disini, mulai dari tempat pemancingan,paintball,outbound,perahu boat hingga terdapat villa yang bisa menjadi tempat penginapan anda.
Indahnya Danau Setu Patok dan lengkapnya fasilitas yang ada disini, membuat tempat wisata ini tak pernah sepi pengunjung. Danau Setu Patok ini tentunya cocok untuk anda berlibur bersama keluarga dan teman-teman anda.
4. Ade Irma Suryani Waterland
Bermain air saat liburan liburan bisa anda rasakan di Ade Irma Suryani Waterland, tempat bermain air yang hits di kota Cirebon ini bisa jadi salah satu destinasi yang bisa anda kunjungi.
Banyak fasilitas yang bisa anda nikmati disini, tidak hanya kolam berenang saja, anda bisa mencoba waterboom, kolam arus, dan kolam renang olimpic khusus dewasa. Terdapat 40 cottage dipinggir pantai yang bisa anda sewa, Ade Irma Suryani Waterland ini berada di tepi pantai Cirebon.
Harga tiket masuk sekitar Rp.50.000 per orang, tak hanya itu disini terdapat juga taman bermain untuk anak dilengkapi dengan pasir putih yang seakan-akan memberi kesan anda berada pinggir dipantai.
Bagi anda yang ingin berwisata ke Ade Irma Suryani Waterland, anda bisa datang ke Jalan Yos Sudarso No.1, Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat.
5. Keraton Kasepuhan Cirebon
Salah satu tempat bersejarah yang wajib anda kunjungi saat berada Cirebon, adalah Keraton kasepuhan Cirebon. Disini anda akan berwisata sejarah. Keraton ini didirikan oleh Pangeran Cakrabuana pada masa penyebaran agama islam sekitar tahun 1529. Terdapat museum yang didalamnya berisi aneka benda pusaka dan lukisan koleksi kerajaan.
Klik lihat: Tempat wisata di Sukabumi
Untuk mengunjungi Keraton Kasepuhan Cirebon anda hanyak perlu membayar Rp. 8000.- saja. Keraton Kasepuhan berlokasi di Jalan Kasepuhan No 43, Kampung Mandalangan, Kel. Kasepuhan, Kec. Lemah Wungkuk, Cirebon, Jawa Barat.
6. Keraton Kanoman Cirebon
Keraton Kanoman Cirebon juga bisa menjadi destinasi wisata sejarah selanjutnya yang bisa anda kunjungi. Terletak di Jalan Winaon, Kampung Kanoman, Kel. Lemah Wungkuk, Kec. Lemah Wungkuk. Hanya dengan Rp.5000.- saja anda bisa berkunjung melihat Keraton yang menjadi saksi penyebaran agama islam di Cirebon.
Keraton ini didirikan oleh Pangeran Mohamad Badridin atau yang biasa dikenal dengan Pangeran Kertawijaya, yang kemudian diberi gelar Sultan Anom I pada tahun 1678 M. Akses menuju keraton juga tidak sulit, karena lokasinya terletak dekat dengan Stasiun Kejaksan Cirebon. Anda bisa melihat peninggalan benda-benda bersejarah, dan melihat Kereta Paksi Naga Liman dan Kereta Jempana yang terkenal.
7. Makam Sunan Gunung Jati
Saat berada di Cirebon jangan lupa untuk berziarah ke Makam Sunan Gunung Jati, dengan memiliki arsitektur bangunan yang unik kombinasi dari budaya Jawa, Arab, dan Cina. Makam ini sangat ramai oleh pengunjung terlebih dihari-hari khusus.
Berada di Jl. Raya Sunan Gunung Jati, Gunung Jati, Astana, Cirebon, Jawa Barat, lokasi yang tidak jauh dari pusat kota membuat makam ini bisa dijadikan salah satu destinasi yang bisa anda kunjungi.
8. Banyu Panas Palimanan
Objek wisata yang satu ini harus anda coba, karena anda bisa berenang langsung dikolam pemandian air panas. Banyu Panas Palimananan merupakan salah satu objek wisata yang terkenal di Cirebon, tak heran objek wisata ini selalu ramai oleh pengunjung.
Banyu Panas Paliman dibuka setiap hari mulai pukul 06.00-18.00 WIB dengan harga tiket masuk Rp.4.000 per orang, cukup murah kan?. Berlokasi Palimanan Barat, Gempol, Cirebon, jawa barat.
Klik lihat: Tempat wisata di Tasikmalaya
Anda bisa berlibur bersama keluarga dan teman-teman disini, sambil beredam dikolam pemandian air panas sembari menikmati sejuknya udara. Dikolam pemandian air panas terdapat kandungan belerang yang bisa mengobati penyakit kulit. Anda juga akan merasa lebih rileks dan santai ketika berendam dikolam ini.
Terdapat juga spot foto yang bisa anda manfaatkan disini, keindahan yang disuguhkan Banyu Panas Paliman bisa menambah koleksi foto liburan anda.
9. Taman Kera Plangon
Wisata yang unik bertemu dengan banyaknya kera bisa anda rasakan di Taman Kera Plangon. Banyak sekali kera yang bisa anda jumpai saat sedang menyusuri taman ini. Tidak hanya itu, wisata alam ini pun penuh mistis. Banyak pepononan, anak tangga yang cukup panjang, dan anda akan bertemu dengan banyaknya kera yang berkumpul.
Konon katanya bahwa kera-kera yang hidup disini hidupnya abadi dan juga banyak orang yang mempercayai bahwa kera-kera tersebut merupakan jelmaan hasil pencarian pesugihan. Jadi, bagi pengunjung jangan sesekali untuk berperilaku usil atau tidak baik di Taman Kera ini.
Berlokasi di Babakan, Sumber, Cirebon, Jawa Barat. Anda bisa merasakan sensasi liburan bersama banyaknya kera yang akan anda temui.
10. Sentra Batik Trusmi
Dikenal sebagai Kota penghasil batik, tak lengkap rasanya jika berkunjung ke Cirebon tidak berbelanja batik khas Cirebon. Sentra Batik Trusmi merupakan tempat wisata berbelanja yang bisa anda kunjungi untuk membeli oleh-oleh.
Terletak di Trusmi Kulo, Plered. Cirebon. Nama dari Trusmi sendiri merupakan nama dari tokoh murid Sunan Gunung Jati, yang dikenal dengan Ki Gede Trusmi. Yang mengajarkan agama islam dan membatik.
Sentra Batik Trusmi merupakan tempat wisata yang ramai yang sering dikunjungi oleh wisatawan, jadi jangan lupa untuk mampir ke Sentra Batik Trusmi, ada banyak jenis motif yang cantik yang bisa anda pilih.
Nah, itu dia 10 rekomendasi tempat wisata yang wajib kalian kunjungi saat berada di Kota Cirebon, semoga bermanfaat ya.