Tempat Nongkrong di Solo

Kota Solo merupakan salah satu kota yang berada di pulau jawa yang selalu menyita perhatian. Hal tersebut dikarenakan kota Solo adalah kota dimana dua dari presiden indonesia dilahirkan dan dibesarkan.

Selain itu tradisi dari keraton Solo yang masih dipertahankan juga menyita perhatian. Maka dari itu terdapat berbagai macam tempat nongkrong di Solo yang sangat menarik.

Tempat Nongkrong di Solo Terbaru

1. Alun – Alun Kidul

Alun-alun kidul atau alon-alon kidul adalah salah satu tempat nongkrong di Solo yang menjadi favorit anak muda. Bahkan alun – alun ini telah memiliki sebutan yang cukup unik, yaitu alkid Solo. Bahkan sebutan alkid Solo lebih populer daripada alun – alun kidul kota Solo, terutama bagi yang bukan merupakan penduduk asli kota Solo.

Alun-alun ini sebenarnya termasuk bagian dari kawasan keraton Solo Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Tepatnya terletak di halaman belakang keraton. Lokasi dari keraton ini terdapat di Gajahan, pasar kliwon, kota Surakarta. Alkid yang dibuka untuk umum membuat para wisatawan domestik dan mancanegara bebas mengunjungi ataupun hanya sekedar gathering dengan komunitas.

Lihat juga tempat nongkrong di jakarta

Pada awalnya alun-alun ini merupakan suatu area pergaulan bebas. Sebagian besar dari pengunjung alun-alun ini bertujuan untuk bisnis malam, seperti perjudian dan prostitusi. Oleh karena itu pada masa tersebut tempat ini merupakan tempat yang terlarang dan hanya orang yang mencari kesenangan belaka. Hal tersebut terjadi pada era 90an.

Namun kondisi dari alun – alun kota Solo atau alkid Solo sekarang, jauh berbeda dari alkid tahun 90an. Tempat ini bukan lagi dijadikan sebagai telpat maksiat, namun sebuah tempat wisata atau tempat nongkrong yang memiliki daya tarik bagi wisatawan yang cukup tinggi.

Alkid Solo merupakan pusat dari street food kota surakarta. Ada berbagai pedagang kaki lima yang menjual berbagai macam makanan khaskota surakarta dan makanan yang sedang digandrungi anak muda. Di sini dapat dijumpai nasi kucing, bakso bakar, es kepal milo, sosis dan bakso bakar dan masih banyak lagi jajanan street food lainnya.

Hal yang menarik lainnya dari alkid ini adalah view pada malam hari. Pada malam hari, alun – alun kidul Solo akan berubah menjadi tempat yang dipenuhi dengan lampu warna warni yang menyala. Sehingga tampak seperti sebuah lukisan yang membentuk sesuai dengan bentuk lampu yang dihiasinya.

Alamat
Pasarkilwon, Jalan Gading, Gajahan, Kec. Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57144
Jam Buka Senin – Minggu 06.00–21.00
Harga Harga terjangkau
Lihat Map Klik disini

2. Ngarsopuro Night Market

Ngarsopuro Night Market solo

Tempat nongkrong di Solo yang terbuka untuk umum lainnya adalah Ngarsopuro Night Market. Tempat ini terletak di depan pura Mangkunegara. Pura yang dijadikan sebagai tempat wisata membuat ngarsopuro ini juga ramai dikunjungi oleh para wisatawan.

Daluhu kawasan ngarsopuro ini merupakan suatu pasar yang khusus menjual barang – barang antik. Sebagian barang antik yang dijual di kawasan ini merupakan barang – barang kuno era belanda. Eropa yang sangat identik dengan seni klasiknya yang mempunyai nilai estetika cukup tinggi, membuat barang – barang khas eropa sangat cocok untuk dijadikan sebagai koleksi.

Akan tetapi pada saat ini Ngarsopuro night market tidak hanya menjual barang – barang antik. Melainkan juga berbagai souvenir lokal lainnya. Seperti pakaian, aksesoris, tas dan lain – lain. Sedangkan untuk barang antiknya yang dijumpai di kawasan ini bernuansa vintage.

Alamat
Jl. Diponegoro, Keprabon, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57131
Jam Buka Senin – Minggu 18.00–22.45
Harga Harga terjangkau
Lihat Map Klik disini

3. Taman Sriwedari

Taman Sriwedari

Taman Sriwadari mempunyai letak yang sangat strategis. Taman ini berdekatan dengan museum batik Danar Hadi dan museum Radyapustaka. Walaupun tempat wisata tersebut tidak beroperasi pada malam hari, namun taman ini tidak pernah sepi dan selama 24 jam banyak dijumpai wisatawan atau backpaker di kawasan ini.

Hal yang menarik lainnya dari taman ini adalah kondisi pada malam hari yang dihiasi dengan lampu warna – warni. Terlebih lagi taman yang dibuka untuk umum membuat taman ini menjadi tempat nongkrong di Solo yang favorit, khususnya para anak muda.

Alamat
Jl. Slamet Riyadi No.275, Sriwedari, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57141
Jam Buka Senin – Minggu 07.00–18.00
Harga Harga terjangkau
Lihat Map Klik disini

4. Coffca – Coffee & Career

Coffca – Coffee & Career

 

Cafe Coffca – Coffee & Career adalah tempat nongkrong di Solo yang menjadi favorit para pelajar, khususnya mahasiswa. Sebagian besar pengunjung di cafe ini adalah sekelompok oelajar yang sedang berdiskusi untuk menyelesaikan tugas maupun hanya sekedar untuk relaksasi. Selain juga dapat dijumpai freelancer yang bekerja secara co-working space.

Cafe ini terletak di jl Tanuragan, Nilasari, Gonilan, Kartasura, Surakarta. Cafe ini dekat denggan salah satu perguruan tinggi favorit di Indonesia, UMS ( Universitas Muhammadiyah Surakarta ). Meski berjarak kurang lebih 10 km dari pusat kota, tempat ini cukup ramai dikunjungi.

Lihat juga tempat nongkrong di bandung

Desain dari cofe ini cukup simple dan sederhana yang dipenuhi dengan nuansa modern. Karena itu sangat cocok mencari inspirasi pada tempat ini. Nuansa yang sederhana membuat cafe ini berkesan tenang sehingga dapat menyejukkan pikiran.

Selain menyediakan berbagai macam makanan dan minuman, cafe ini juga mempunyai fasilitas lain. Fasilitas yang disediakan pun juga free dan dapat digunakan secara bebas oleh pengunjung cafe. Fasilitas tersebut meliputi akses free Wifi dan tersedia puluhan tempat untuk charge handphone ataupun laptop.

Alamat
Jl. Tanuragan Raya, Nilasari, Gonilan, Kec. Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57169
Jam Buka Senin – Minggu 09.00–23.00
Harga Harga terjangkau
Lihat Map Klik disini

5. Wedangan Pendopo

Wedangan Pendopo

Tempat nongkrong di Solo yang satu ini adalah sebuah cafe yang sangat cocok dijadikan sebagai background selfie. Konsep yang diusung dari cafe ini adalah konsep vintage secara murni tanpa campuran nuansa modern. Hal itulah yang membuat wedangan pendopo menjadi hitz di kalangan anak muda.

Cafe yang terletak di Mangkubumen, Banjarsari, Surakarta ini menyediakan menu yang sangat simple. Menu yang tersedia adalah menu makanan yang terdapat pada angkringan. Namun penyadiannya dibuat dengan konsep modern yang menghilangkan kesan angkringan pada makanan tersebut.

Cafe ini dibuka pada pukul 18:00 hingga pukul 00:00. Harga dari menu makan di wedangan cafe juga tergolong cukup murah, yaitu berkisar 3.000 IDR hingga 30.000 IDR. Dengan mengunjungi cafe ini, layaknya sedang berada di era 70an.

Alamat
Jl. Srigading I No.7, Mangkubumen, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57139
Jam Buka Senin – Minggu 15.00–21.00
Harga Harga terjangkau
Lihat Map Klik disini

6. Wedangan Radjiman

Wedangan Radjiman

Tempat ini merupakan gudangnya tempat nongkrong bagi pecinta olahraga, khususnya sepak bola. Karena itu sebagian besar pengunjung di wedangan radjiman ini adalah laki – laki. Cafe ini ramai dikunjungi pada saat event pertandingan olahraga sepak bola.

Di cafe ini disediakan LCD berukuran besar yang selalu menanyangkan jalannya pertandingan olahraga sepak bola. Jadi jika merasa bosan menonton suatu even pertandingan sepak bola di rumah, dapat mengunjungi cafe ini. Even nobar yang jauh dari kesar risuh, membuat cafe ini sebagai langganan untuk nobar.

Lihat juga tempat nongkrong di bogor

Fasilitas lain yang disediakan cefe ini adalah free wifi. Menu makanan yang tersedia juga dibandrol dengan harga yang cukup murah, mulai dari 1.000 IDR. Tips bagi yang ingin mengunjungi cafe ini bagi yang tidak begitu menyukai olahraga sepak bola adalah, tidak datang pada saat terdapat sebuah pertandingan. Sebab ketika terdapat pertabdingan, akan dipenuhi dengan penggemar sepak bola.

Alamat
Jl. Perintis Kemerdekaan No.62, Sondakan, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57147
Jam Buka Senin – Minggu 12.00–21.00
Harga Harga terjangkau
Lihat Map Klik disini

Daftar dari tempat nongkrong di Solo tersebut dapat dijadikan sebagai referensi untuk mengisi waktu luang. Sebab dengan malakukan kegiatan pada waktu luang, akan membuat pikiran terhindar dari hal-hal negatif. Lalu juga bisa dijadikan sebagi relaksasi dan refreshing dari rutinitas harian yang melelahkan.

Tinggalkan komentar