Grobogan adalah salah satu kabupaten di Indonesia yang terletak di provinsi Jawa Tengah. Meskipun masih banyak masyarakat yang mungkin belum mengenal sama sekali kota ini, namun perlu diketahui, Grobogan nyatanya memiliki banyak tempat keren yang menarik untuk dijadikan tujuan berlibur. Mulai dari obyek wisata alam. wisata buatan, wisata religi, dan lain sebagainya
Tempat Wisata di Grobogan yang Bagus
Nah , berikut beberapa obyek wisata terbaik di Grobokan yang sayang bila anda lewatkan.
1. Api Abadi Mrapen
Ketika kita melihat kata api abadi di sini, jangan langsung memikirkan api abadi yang berada di neraka ya! Kenapa? Karena api abadi yang di sebut sebagai Mrapen itu terletak di desa Manggarmas yang masih berada dalam cakupan kabupaten Grobogan.
Seperti julukannya, api abadi Mrapen bisa membuat orang terheran-heran sekaligus kagum karena ketahanannya. Jika api ini terkena hujan atau angin, ia tidak akan pernah padam. Hal itu di sebabkan oleh karena faktor alam yang melibatkan gas jenis tertentu sehingga menimbulkan api yang sedemikian kuat.
Klik lihat: Tempat wisata di Pati
Api abadi Mrapen adalah salah satu api abadi lain yang turut menyertai jalannya Asian Games tahun 2018 di Indonesia di samping api abadi yang di datangkan dari India dengan cara di letakkan di sebuah obor. Bersama dengan api abadi India tersebut, api abadi Mrapen pun di tunjuk untuk di arak berkeliling daerah.
Oleh sebab itulah, sebagai bentuk dukungan dari kabupaten Grobogan, api abadi Mrapen ini pun menjadi salah satu kebanggan tersendiri bagi berbagai pihak di Indonesia.
Jika kalian ingin pergi ke tempat di mana api tersebut berada, pastikan kalian mengerti terlebih dahulu mengenai betapa berharganya api tersebut karena api abadi Mrapen merupakan api abadi yang memiliki tempat tinggi di hati masyarakat kabupaten Grobogan.
2. Makam Ki Ageng Tarub
Siapa sih yang tidak kenal dengan tokoh bernama Jaka Tarub? Ya, Ki Ageng Tarub adalah panggilan lain dari Jaka Tarub. Jaka Tarub di kenal oleh banyak orang karena kisahnya yang melibatkan para bidadari yang turun dari kahyangan.
Makam ini terletak di desa Tarub di kabupaten Grobogan. Jika kalian ingin datang ke sana, kalian dapat mencoba untuk mengingat kembali kisah mengenai Jaka Tarub yang konon kabarnya memperistri seorang bidadari kahyangan karena ia mengambil selendangnya secara diam-diam.
3. Wisata Cindelaras
Cindelaras adalah sebuah nama obyek wisata yang terletak di kawasan Bandungharjo, Grobogan. Berbagai fasilitas kini sudah ada di sana berkat pengelolaan terbaru seperti toilet, tempat-tempat makan, wahana bermain dan lain sebagainya.
Dengan semua fasilitas yang ada dan pemandangan alam yang menyejukkan, para pengunjung hanya di wajibkan untuk membayar tiket masuk sebesar Rp. 3.000 per orang. Di samping itu, kita pun juga bisa berfoto karena ada posisi-posisi tertentu yang bisa di jadikan sebagai tempat untuk berfoto.
4. Bledug Kuwu
Bagi seseorang yang mengerti, Bledug Kuwu dapat di artikan sebagai kawah yang meledak-ledak. Tempat yang terletak di Jl. Wirosari, desa Kuwu, kabupaten Grobogan ini memang mengandung lumpur yang dapat meletup di saat-saat tertentu. Oleh sebab itu, di sarankan bagi para pengunjung untuk tidak mendekati area di mana lumpur meletup itu berada karena berbahaya.
Klik lihat: Tempat wisata di Kudus
Untuk masuk ke Bledug Kuwu, semua pengunjung wajib membayar tiket masuk seharga Rp. 3.000. Harga tersebut sudah sangat murah bagi kita untuk melihat pemandangan berupa fenomena alam yang ada.
5. Luwes Purwodadi
Terletak di Jl. R. Suprapto No. 93B, Purwodadi, Luwes Purwodadi merupakan sebuah pusat perbelanjaan yang dapat kita datangi sewaktu-waktu apabila kita menginginkan atau membutuhkan sesuatu sebagai turis layaknya pusat perbelanjaan yang lain yang juga menyediakan pelayanan bagi para konsumen.
6. Goa Urang
Apabila kalian ingin berkunjung ke gua untuk melihat-lihat di kedalaman sekaligus untuk mempelajari ciri-ciri bebatuan di kabupaten Grobogan, kalian semua bisa pergi ke sebuah tempat wisata yang di sebut sebagai Goa Urang.
Dengan menggunakan penunjuk arah di kendaraan atau gadget masing-masing, kalian bisa menemukan Goa Urang yang terletak di sebuah dusun bernama dusun Guwo. Dusun Guwo ini merupakan bagian dari kecamatan Tawangharjo.
Untuk harga tiket masuk, pihak yang bertugas di Goa Urang mematok harga di kisaran Rp. 5.000. Di dalam gua ini, kalian juga di wajibkan memakai baju pelindung dan helm pengaman oleh yang bertugas supaya tidak ada kecelakaan yang tidak di inginkan di dalam gua.
7. Air Terjun Kedung Kempul
Air terjun Kedung Kempul adalah sebuah air terjun di desa Sedayu yang memiliki penampakan yang cukup unik. Seperti kebanyakan wisatawan di daerah lain ketika berkunjung ke tempat air terjun, para wisatawan yang datang ke air terjun Kedung Kempul ini pun kurang lebih memiliki tujuan yang sama yaitu untuk menikmati pemandangan sekaligus bersantai dan menyegarkan diri.
Untuk masuk ke dalam tempat di mana air terjun Kedung Kempul berada, pengunjung tidak di kenakan biaya apapun.
8. Lumpur Kesongo
Memiliki kesamaan dengan tempat wisata Bledug Kuwu, Lumpur Kesongo adalah sebuah tempat wisata di kecamatan Gabus yang memperlihatkan fenomena ledakan-ledakan tersendiri kepada semua pengunjungnya. Ledakan-ledakan tersebut mengeluarkan sejenis lumpur atau lahar dingin.
Klik lihat: Tempat wisata di Boyolali
Mengenai fasilitas yang ada, keadaan sekitar Lumpur Kesongo sendiri sudah bisa menjadi tempat yang nyaman dan bagus untuk berfoto. Terdapat juga tempat-tempat makan untuk mengatasi rasa lapar dan haus para pengunjung.
9. White Canyon
White Canyon yang juga terletak di Grobogan ini adalah sebuah tebing yang mengandung kapur berwarna putih. Tebing yang mengandung kapur tersebut menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung yang ingin untuk berfoto secara individu maupun bersama. Khususnya remaja.
Sama seperti kebanyakan tempat wisata lainnya, di dalam area White Canyon yang berasal dari Grobogan ini pun sudah di sediakan tempat parkir agar semua pengunjung bisa nyaman dalam memarkirkan kendaraannya.
10. Masjid KH. Burham
Mengenai wisata religi, jangan melupakan sebuah bangunan yang terletak di Jenglong, Purwodadi ini. Mengapa demikian? Karena masjid KH. Burham sendiri merupakan masjid bersejarah yang sudah berdiri jauh sejak zaman penjajahan Belanda.
Masjid merupakan tempat untuk beribadah. Oleh sebab itu, kita semua bebas memasukinya asalkan kita berada dalam keadaan tenang, bisa menjaga ketertiban dan bertujuan untuk menyembah Tuhan juga. Di sekitar area masjid sudah di sediakan fasilitas seperti toilet hingga area parkir untuk memarkirkan kendaraan kalian.
Nah, itulah diatas 10 tempat wisata paling menarik di Grobogan yang bisa menjadi bahan pertimbangan para pembaca apabila ingin liburan ke sana. Mulai sekarang, jangan ragu lagi, memilih Grobkan segai tujuan berlibur.