Tempat Wisata di Jakarta Selatan

Jakarta Selatan merupakan sebuah kota administrasi yang merupakan bagian dari Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Kota Administrasi yang memiliki motto Rambutan Rapiah – Burung Gelatik ini, dianggap sebagai kota administrasi yang paling kaya dibanding yang lain dibuktikan dengan banyaknya kawasan perumahan elit dan juga pusat bisnis utama. Selain itu, Jakarta Selatan juga menyimpan banyak tempat wisata menarik yang wajib anda kunjungi ketika berlibur. Penasaran?

Tempat Wisata di Jakarta Selatan Paling Hits

1. Kebun Binatang Ragunan

Kebun Binatang Ragunan

Kebun Binatang Ragunan merupakan tempat wisata kebanggaan dan favorit warga Jakarta. Bagaimana tidak, letaknya yang dekat dan tiketnya yang murah (Hanya Rp 4.000 untuk pengunjung dewasa dan Rp 3.000 untuk pengunjung anak anak) tentunya akan menambah daya tarik wisata edkasi anak ini. Ragunan selalu ramai didatangi kapanpun apalagi ketika weekend atau masa liburan telah tiba.

Selain melihat binatang, disini anda dapt melihat keanekaragaman flora yang dimiliki Indonesia, berselfie ria, menaiki perahu bebek keliling danau buatan, berbagai fasilitas permainan dan banyak lagi. Ingat bahwa anda akan dikenakan biaya tambahan untuk fasilitas selain melihat flora dan fauna. Kebun binatang ini berlokasi di Jalan Harsono Nomor 1, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan dan beroperasi mulai pukul 09.00 pagi sampai dengan 16.00 sore.

2. Kidzania

Wisata edukasi Kidzania dikhususkan bagi anak usia 2-16 tahun. Jadi, untuk orang dewasa tidak bisa ikut memasuki fasilitas yang disediakan, namun teteap wajib mendampingu anak anak yang sedang bermain. Wisata in menawarkan berbagaipermainan terkait dengan profesi orang dewasa. Kurang lebih ada 100 profesi yang dapat diketahui bahkan dicoba oleh anak anak.

Klik lihat: Tempat wisata di Jakarta Timur

Contohnya profesi pilot, nantinya anak dapa mencoba baju pilot dan memasuki miniatur pesawat disana, janga lupa untuk mengambil foto sebagai kenang kenangan. Wisata yang berada di Mall Pacific Place Jakarta Selatan ini tak pernah sepi pengunjung. harga tiket dari wisata ini beragam mulai dari Rp 100.000 hingga Rp 250.000. kidzania buka setiap hari pukul 09.00 samapai dengan 16.00.

3. Setu Babakan

Setu Babakan

Bicara Jakarta, tak lengkap rasanya jika tidak membicarakan budaya betawi sebagai budaya aslinya. Dan tempat yang pas untuk mempelajari budaya Betawi di Jakarta adalah Setu Babakan. Di area seluas 32 hektar ini, terdapat Danau (Setu) yang difungsikan sebagai wisata air, dan disekitarnya ada kampung budaya beawi sekaligus sentra kuliner betawi.

Ditempat ini, anda bisa memancing di Danau secara gratis, sepeda air, hingga perahu naga. Selain itu ada fasilitas delman dan sepeda kayuh yang digunakan berkeliling dan dapat anda nikmati setiap hari sejak pukul 06.00 hingga 18.00. lokasinya berada di daerah Jagakarsa, Jakarta Selatan.

4. Gudang Sarinah Ekosistem

Gudang Sarinah Ekosistem

Dulunya tempat ini hanyalah sebuah gudang yang gelap dan menyeramkan, namun sekarang telah disulap menjadi wisata yang keren dan kekinian. Gedung tua ini telah dihiasi dengan berbagai mural keren yang akan membuat anda puas berfoto disana. Pengunjung yang datang kebanyakan adalah anak muda yang ingin mendapatkan spot foto yang keren dan pastinya Instagramable. Saking hitsnya, banyak seniman jalanan di daerah Jakarta yang dengan sukarela mengial dinding dinding Gudang sarinah dengan karyanya yang unik.

Klik lihat: Tempat wisata di Jakarta Utara

Selain itu, Gudang Sarinah Ekosistem juga sering mengadakan berbagai pameran kontemporer, pameran UMKM Tumah Ruah, dan Kelas pagi Fotografi yang diajarkan oleh seniman kenamaan di Indonesia yakni Anton Ismael. Tempat ini buka setiap hari selama 24 Jam dan berlokasi di Jalan Pancoran Timur, Jakarta Selatan.

5. Taman Langsat

Taman Langsat

Taman langsat merupakan salah satu ruang tebuka hijau di daerah Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Meskipun terkenal mistis dan angker, sebenarnya taman ini memiliki pemandangan yang indah dan asri. Tempat ini menjadi penampungan bibit banyak tanaman mulai dari pohon buah hingga tanaman hias. Disini tersedia berbagai macam fasilitas publik seperti area jogging, tenis, koleksi bibit tanaman, pameran flora dan fauna, dan kolam teratai juga aliran sungai yang menyejukkan mata. Dengan fasilitas tersebut tentunya tempat ini cocok sebagai referesnsi liburan anda.

6. Taman Ayodya

Taman Ayodya

Selain taman langsat, salah satu taman terkenal lain di Jakarta Selatan adalah taman Ayodya. Taman ini sangat terkenal karena terletak di tengah tengah kawasan Blok M, Melawai dan Barito yang tak pernah sepi. Suasana Taman Ayodya begitu asri karena terdapat danau seluas 1.500 meter yang dikelilingi pepohonan yang rindang.

Masyarakat yang datang kesini biasanya menghabiskan waktu untuk berolahraga, berfoto hingga wisata kuliner. Kuliner paling terkenal disini adalah Gultik atau Gulai Tikungan, selain itu terdapat banyak pedagang kaki lima yang menawarkan berbagai jajanan untuk melengkapi waktu bersantai anda.

7. Museum Satriamandala

Museum Satriamandala

Museum Satriamandala adalah museum yang menyimpan berbagai kendaraan tempur milik Tentara Republik Indonesia dengan lengkap mulai dari kapal perang, helikopter, rudal, tank, berbagai senapan dan masih banyak lagi. Tentunya benda benda tersebut sudah tidak digunakan secara aktif.

Selain itu, terdapat juga beberapa pesawat komersial atau pesawat barang yang juga sudah tidak berfungsi. Terdapat jga beberapa kendaraan bersejarah milik pahlawan diantaranya mobil Jeep yang diklaim milik Jendral Soedirman. Berlibur disini membawa anak anak pasti akan sangat menyenangkan.

Klik lihat: Tempat wisata di Jambi

Museum ini juga memiliki beberapa ruangan khusus yang masing-masing berisi dokumentasi, barang pribadi, maupun furnitur para Jendral di Indonesia diantaranya Jendral Soeharto, Jendral Soedirman, Jendral A.H. Nasution dan juga jendral Oerip Soemoharjo. Selain itu, ada pula ruangan yang diperuntukkan sebagai tempat diorama perang. Museum yang berada di Jalan Jendral Gatot Subroto, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan ini buka selama hari Selasa-Minggu pada pukul 09.00 hingga 14.30 WIB.

8. Pondok Indah Waterpark

Pondok Indah Waterpark

Bagi anda yang menyukai wisata air, anda perlu mengunjungi Pondok Indah Waterpark yang berada di Kompleks Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan.

Ditempat ini, terdapat berbagai wahana wisata air seperti kolam renang berukuran 50m x 20m, Aqua Play yang biasa digunakan anak anak dilengkapi dengan slide dan juga giant bucket yang menegangkan, Tube Slide atau wahana slide spiral dan whizzard slide atau slide lurus, Lazy River yakni sungai buatan yang berarus lembut dan wahana Wave Pool yaitu Kolam Ombak dilengkapi pasir buatan yang sedang menjadi primadona disana.

Haraga tiket untuk menikmati wahana wahan ersebut hanya Rp 100.000 (untuk weekdays) dan Rp 150.000 (untuk weekend). Kini ada juga wahana baru berupa mesin surfing berjudul Flow Rider yang akan dikenai tambahan biaya sbesar Rp 55.000.

9. Museum Layang-layang

Museum Layang-layang

Layang-layang merupakan permainan anak tradisional yang terbuat dari kertas dan bambu. Meskipn sekarang layang layang sedikit tergerus zaman, masih ada satu tempat yang menyimpan berbagai macam bentuk dan jenis layang layang sebagai wisata edukasi. Tempat tersebut bernama museum layang layang yang terletak di daerah Pondok Labu, Jakarta Selatan. Museum ini didirikan pada tahun 1985 oleh Endang W. Puspoyo seorang pecinta layang layang.

Jika ada waktu luang, ada baiknya berkunjung kemari sambil mengenalkan anak anak terhadap permainan yang menyenangkan ini. Tempat ini buka setiap hari sejak pukul 09.00 hingga 16.00 dan hanya membayar tiket masuk sebesar Rp 10.000.

10. Taman Hutan Tebet

Taman Hutan Tebet

Kawasan Tebet terkenal sebagai tempat anak gaul berkumpul dan menghabiskan uang untuk membeli baju, nongkrong, dan bersenang senang, namun sebenarnya terdapat sebuah kawasan hutan kota yang ditumbuhi oleh berbagai pepohonan yang rindang dan menyejukkan.

Jika anda datang pada pagi atau sore ari, suasana akan sangat menyenangkan karena kicauan burung yang melintas dan hinggap di pepohonan. Tapi meskipun anda datang siang hari, suasana Jakarta yang panas tentu akan hilang dengan rindangnya pohon dan tumbuhan disini. Taman hutan tebet terletak di Jalan Gatot Subroto ke arah Cawang, Jakarta Selatan. Tanpa dipungut biaya, anda dapat menenangkan diri di taman yang asri.

Nah itu tadi 10 tempat wisata di Jakarta Selatan paling hits, yang wajib anda kunjungi.

Tinggalkan komentar